Rabu, 18 Mei 2016

PUISI PERPISAHAN SEKOLAH



Ku coba ku sapu serpihan hatiku,Tuk membuka lembaran baru,walau begitu singkat dan hanya sementara izinkanlah ku kupersembahkan puisi ini:
Goresan tinta dari hati  terdalam.
 Kini Hatiku tergores kesedihan
Ketika terucap salam perpisahan
Walau tak kalian dapati air mataku berlinang
Namun bukan berarti suatu kerelaan tuk berpisah
Saat-saat langkah akan terayun
Jarak pun akan terbentang
Akankah semuanya terkenang atau hanya menjadi cerita lama.
Akanlah semunya menjadi cerita indah disekolah
Nafas ini tersengal menjerit
Diredam sedih dekap kerinduan Tak peduli khalayak ramai
Perpisahan selalu menjadi bingkai perih menghitung waktu ketika kita tak lagi bertemu
Sesering dulu saat kita berseragam abu - abu
Tak ada canda tawa bersama.
Untuk guruku yang selalu menjadi penyejuk dan penerang kami
Guru yang selalu menjadi sahabat kami
Sosok yang tiada lelah mendidik kami
Hingga kami bisa berhasil seperti saat ini.
Dan tibalah hari ini,
Hari dimana kami akan meninggalkan semua kenangan dan masa indah
Masa jelas terekam dalam ingatanku
Saat kami sering membuat ibu dan bapak guru marah karena tingkah laku kami
Saat ibu dan bapak guru harus mengelus dadanya
 karena kekecewaan karena tak melaksanakan perintahnya
dan mungkin aku tahu ibu dan bapak guruku
 bahkan pernah meneteskan air mata karena kenakalan kami
tapi karena cinta dan sayangnya mereka terhadap kami
mereka selalu memberikan yang terbaik untuk masa depan kami.
Untuk sahabatku
Wahai sahabat perjuanganku
Disini kita kan selalu ingat
Ada sahabat yang menuntun kita Menuju kedewasaan
Diantara kemarahan kita  ada kedewasaan yang tersirat
Diantara kebersamaan kita Ada kasih Tuhan yang tersurat
Maaf atas lisan yang tak bertuan
Maaf atas sikap yang tak berkelakuan
Maaf atas fikir yang tek tertentukan
Kita tetap dalam naungan persahabatan
Walau akan menuju keperdabaan yang berbeda-beda dan tak lagi sama.
Namun kita tetap satu.
Dan untuk semua dengarlah sebuah goresan tinta dari hati terdalam
Ingatkah kalian…
Saat kalian bersenang-senang dan berhura-hura
Sadarkah kita diluar sana ada banyak saudara kita yang begitu menderita
Saat kita bisa makan dan bahkan membuang-buang makanan
Sadarkah kita diluar sana begitu banyak orang yang makan dari sisa makan di tempat sampah
Saat kita mencoret-coret baju sekolah yang kita miliki
 untuk sebuah kesenangan sementara
Tahukah kita diluar sana banyak anak tak bisa sekolah
Karena tak memeliki baju sekolah.
Mengapa tak sedikit pun rasa kasihan kita sisihkan dari hati ini
Untuk mereka yang membutuhkan
mengapa kita justru bak orang yang tak punya rasa kasihan
Zaman bagaikan telah berganti,
Bangsa rasanya telah kehilangan harapan dari penerusnya,
Laksana mentari yang kehilangan sinarnya,
Tak pernah kita lihat bagaimana penderitaan saudara-saudara kita diseberang sana…
Masihkah kita tentang nama ini…PALESTINA...
Yang tak merasakan ketenagan dan hidupnya dihiasi dengan duka
Hari-harinya dihujani dengan peluru dan bom
Yang hidupnya dipenuhi dengan luka,duka dan air mata.
Kalian rasanya seakan tutup mata dengan penderitaan mereka,
Dan hal yang paling menyakitkan buat mereka adalah
 ketika harus kehilangan orang-orang yang mereka sayangi
saat mereka tak bisa merasakn indahnya hari raya dan berkumpul dengan keluarga.
Maka dari itu bersyukurlah kalian dengan hidup kalian saat ini
Hidup yang begitu bahagia,hiudp yang begitu tenang.
Marilaah kita persiapkan diri kita untuk menyonsong masa depan gemilang
Untuk bangsa dan agama kita.
Selamat berjuang sukses selalu.


1 komentar:

  1. How to make money at the Betway betting exchange
    We want to make money from betting on sports and eSports. We've 제왕 카지노 got plenty of betting markets, 메리트 카지노 쿠폰 so our customers are treated to many great offers. งานออนไลน์

    BalasHapus